Pengenalan Morfem (kata monomorfemis dan kata polimorfemis)

Kata Monomorfemis adalah kata-kata yang hanya terdiri dari satu morfem. Contoh bentuk rumah, batu, satu, dua, di, ke, dari, pada, yang, karena , maka. Bentuk-bentuk tersebut adalah satuan gramatik terkcil yang tidak dapat dibagi lagi atas satuan lingual bermakna yang lebih kecil.

Kata Polimorfemis adalah kata-kata yang terdiri dari dua morfem atau lebih. Contoh berumah, membaty, menyatu, dan mendua. Kata-kata tersebut terdiri dari morfem prefiks dan morfem dasar.

Untuk menentukan status monomorfemis atau polimorfemis suatu kata diperlukan beberapa persyaratan dasar yang bersifat teoritis, diantaranya:
  1. pengertian kata
  2. pengertian morfem
  3. prinsip-prinsip penentuan morfem
  4. pengertian dan penertapan deretan morfologis 
  5. analisis unsur dan unsur langsung
Yang dimaksud dengan morfem terbelah dalam bahasa Indonesia adalah morfem yang wujud fonemisnya tidak merupakan satu-kesatuan, melainkan sebagian berada pada posisi awal dan sebagian lagi berada di posisi akhir.
Contoh:
  • keadilan
  • kemauan
  • perburuhan
  • perbaikan

Jenis-jenis kata polimorfemis bahasa Indonesia ditentukan oleh jenis morfem yang menjadi anggota-anggotanya.
Jenis kata polimorfemis dalam bahasa Indonesia ialah:
  1. kata polimorfemis yang berupa kata berafiks. Prefiks: be(r)-rumah, me(m)-batu, me(n)-dua ; Infiks; g-er-igi, s-in-ambung ; Sufiks: baca-an, ilmu-wan ; Konfiks: ke-adil-an, ke-mau-an; Berkombinasi afiks : me(m)-besar-kan
  2. kata polimorfemis yang berupa kata ulang. Contoh: rumah-rumah, batu-batu, kambing-kambing
  3. kata polimorfemis yang berupa kata majemuk. Contoh: Kamar mandi, mata kaki, rumah makan.
  4. kata polimorfemis yang berupa kata bermorfem zero. Contoh : makan, minum
Tes Formatif 2
  1. kata-kata semampai, gemulai gerumut, kelingking adalah contoh kata monomorfemis
  2. Ketua, gemetar, geletar dan telapak adalah kata polimorfemis
  3. Kata monomorfemis dalam Bahasa Indonesia dapat diklasifikasikan berdasarkan kriteria kelas kata
  4. Kata polimorfemis dalam bahasa Indonesia dpat diklasifikasikan berdasarkan kriteria kelas kata morfem dasar dan afiksnya
  5. Agar bisa menentukan status monomorfemis atau polimorfemis suatu kata diantaranya dibutuhkan persyaratan batasan morfem, jumlah morfem dan hubungan antar morfem.
  6. Untuk menentukan suatu kata termasuk kata monomorfemis atau polimorfemis tergantung pada jumlah morfem yang menjadi unsurnya. sebab kata monomorfemis adalah kata yang berunsur satu morfem dan kata polimorfemis adalah kata yang berunsur lebh dari satu morfem

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Pengertian Morf, Morfem, Alomorf, dan Kata

CODE SWITCHING, CODE MIXING, AND INTERFERENCE

PRINCIPLES OF UNDERWRITING