PENGERTIAN DAN RUANG LINGKUP MORFOLOGI


Menjelang Ujian Bulan Mei 2016, persiapkan diri :

Jelaskan pengertian Morfologi :
Morfologi merupakan ilmu yang menyelidiki seluk beluk struktur internal kata dan pengaruh perubahan struktur tersebut terhadap arti dan golongan kata. Struktur internal kata terdiri dari satuan-satuan gramatik terkecil yang disebut morfem. Oleh karena itu, objek kajian terbesar dalam morfologi ialah kata, sedangkan objek kajian terkecil dalam morfologi ialah morfem.
Morfem berbeda dengan fonem. Morfem sebagai satuan gramatik yang memiliki makna, sedangkan fonem bukan merupkan satuan gramatik dan tidak bermakna. Fonem adalah satuan lingual terkecil yang berfungsi membedakan makna.

Jelaskan objek kajian Morfologi:
Objek kajian morfologi adalah kata, unsur atau bagian kata (morfem)

Objek terkecil morfologi ialah morfem
Objek terbesar morfologi ialah kata

Tunjukkan perbedaan antara objek kajian fonologi dan morfologi
Kata, dapat dipandang sebagai satuan fonologis dan satuan morfologis. Olah karena itu unsur-unsur kata, dapat berupa fonem dan juga dapat berupa morfem (baik berupa afiks maupun bentuk dasar)

Tunjukkan perbedaab antara objek kajian morfologi dan sintasis
Kata adalah satuan lingual terbesar dalam morfologi dan sekaligus merupakan satuan lingual terkecil dalam sintaksis.
Kata sama-sama menjadi objek kajian dalam morfologi dan sistaksis.
walaupun demikian, sintaksis tidak berkepentingan langsung dengan unsur-unsur atau bagian-bagian kata, sebaliknya morfologi pun tidak berkepentingan langsung dengan penggabungan kata-kata menjadi frase, klausa, dan kalimat.

Semantik adalah cabang linguistik yang menyelidiki   makna. Dalam menyelidiki makna, semantik berurusan dengan makna leksikal dan makna gramatikal. DIsamping itu, semantik juga mempelajari adanya perubahan makna, pergeseran makna, persamaan makna, pertentangan makna dan sebagainya. Dengan demikian, semnatik memiliki objek kajian yang sangat luas, yaitu mengenai semua tataran bahasa, kecuali fonem karena fonem tidak bermakna tetapi berfungsi membedakan makna.

Jelaskan kedudukan morfologi dalam linguistik di antara cabang-cabang linguistik yang lain


Dengan melihat diagram diatas, diketahui bahwa morfologi adalah salah satu cabang dari tata bahasa, dan tata bahasa iru sendiri merupakan salah satu cabang dari linguistik, disamping semantik dan cabang fonologi.

Tes Formatif 1
  1. Bidang kajian morfologi adalah kata
  2. Aspek-aspek yang dipelajari oleh morfologi perubahan bentuk kata, bagian-bagian kata, susunan bagian-bagian kata
  3. Beberapa contoh kajian morfologi diantaranya penggabungan kata yang mempengaruh terhadap kelas kata, bentuk kata yang berbeda diduga memiliki makna yang berbeda, dan perubahan bentuk kata berkaitan dengan proses pembentukan kata.
  4. Di dalam linguistik terdapat cabang-cabang keilmuan, salah satu cabang linguistik adalah morfologi
  5. Perubahan bentuk kata adalah salah satu aspek yang dipelajari dalam morfologi













Comments

Popular posts from this blog

Pengertian Morf, Morfem, Alomorf, dan Kata

CODE SWITCHING, CODE MIXING, AND INTERFERENCE

PRINCIPLES OF UNDERWRITING